info.pba@iain-jember.ac.id 082330629941

Empat Dosen Tamu dari Universitas Al-Azhar Mesir Sampaikan Kuliah Umum di Hadapan Mahasiswa PBA

Home >Berita >Empat Dosen Tamu dari Universitas Al-Azhar Mesir Sampaikan Kuliah Umum di Hadapan Mahasiswa PBA
Diposting : Jumat, 16 Dec 2022, 14:55:13 | Dilihat : 326 kali
Empat Dosen Tamu dari Universitas Al-Azhar Mesir Sampaikan Kuliah Umum di Hadapan Mahasiswa PBA


Jember, PBA
Empat Dosen Tamu dari Universitas Al-Azhar Mesir sampaikan kuliah umum di hadapan mahasiswa Prodi Pendidikan Bahasa Arab FTIK UIN Kiai Haji Achmad Sidiq Jember, Jum'at (16/12/2022). 

Keempat Dosen Tamu (Mab'uts)tersebut adalah: Syaikh Doktor Fathullah Muhammad Fathullah, Syaikh Thoha Ramadhan Zaghlul, Syaikh Ahmad Ibrahim Hanafi, dan Syaikh Ali Muhsin. 

Tema yang diusung adalah "Makanah al-'Ilm wa al-'Ulama fi al-Islam, wa Ahammiyah al-Lughah al-'Arabiyyah fi nasyr al-Islam" atau Kedudukan Ilmu dan Ulama' dalam Islam, serta Urgensi Bahasa Arab dalam Penyebaran Agama Islam". 

Bertindak sebagai pembawa acara dan moderator adalah Mokhammad Miftakhul Huda dan Asep Maualana, keduanya adalah Dosen Prodi PBA FTIK UIN Kiai Haji Achmad Siddiq Jember. 

Keempat dosen tamu tersebut memberikan ilmu dan nasehat yang sangat penting dalam kaitannya mencari ilmu dan menghormati ulama'. Hadirin pun terlihat begitu antusias mengikuti kegiatan tersebut hingga akhir. 

Acara ini merupakan kerjasama antara Unit Pengembangan Karir, International Office, dan Prodi Pendidikan Bahasa Arab FTIK UIN Kiai Haji Achmad Sidiq Jember. [dkn]

Berita Terbaru

Tim Mahasiswa PBA Peroleh Medali Emas Lomba Debat Ilmiah Bahasa Arab Rektor CuP 2024 UIN Khas Jember
23 Nov 2024By oprpba
Dua Mahasiswa PBA Meraih Juara 1 Lomba Essay di Universitas Widyagama Lumajang
21 Sep 2024By oprpba
Kaprodi Lepas HMPS PBA UIN Khas Jember Untuk Ikuti Studi Banding Bersama HMJ PBA UIN Malang dan UIN Wali songo Semarang
21 Sep 2024By oprpba

Agenda

Informasi Terbaru

Belum ada Informasi Terbaru

Lowongan

;